Pada kali ini, saya akan berbagi sedikit ilmu pada kalian tentang konfigurasi AP
mode client di Linksys (DD-WRT). Di Wireless Router ini konfigurasinya
agak berbeda dengan merk Linksys lainnya. Oke kalua begitu langsung saja
ikuti langkah-langkahnya dengan seksama :
- Siapkan perangkat AP Wireless Router Linksysnya, colokkan kabel power dan hubungkan ke komputer/laptop kalian dengan kabel lan. Reset AP dengan menekan tombol reset sampai lampu indikator berkedip-kedip.
- Kemudian atur ip di Ethernet adapter kalian seperti dibawah ini: jika tak diisi juga tidak apa-apa karena AP Linksys sudah tersetting dhcp server otomatis setelah direset.
- Buka browser kalian dan ketikkan alamat ip default access point Linksys (192.168.1.1). Biasanya setelah direset akan muncul control panel/router management masukkan router username dan password baru, kemudian klik change password.
- Nah setelah itu klik sembarang menu tab untuk login, maka akan muncul halaman authentication masukkan username dan password yang sudah dibuat tadi.
- Jika sudah login biasanya akan otomatis berada di menu setup
- Lalu pilih menu status dan klik tab wireless. Di bawah bagian Clients klik site survey.
- Setelah itu akan muncul wireless network yang di receive sinyalnya. Saya disini akan menggunakan wireless network SSID slza untuk menjadi source inet dengan cara klik Join.
- Lanjutkan klik Continue, tunggu sampai di redirect ke menu wireless tab basic setting.
- Maka hasilnya akan seperti di bawah ini, settingannya akan secara otomatis dengan wireless mode Client, Wireless network mode mixed, dan Network SSID slza. Klik Apply Setting.
- Masih di Menu Wireless berpindah ke tab Wireless Security. Atur Security Mode WPA2 Personal, WPA Algorithms AES, dan WPA Shared Key sesuai password wireless slza/source inet masing-masing, lalu Apply Setting.
- Pilih menu Setup di tab Basic Setup, pada bagian Network setup router IP masukkan Gateway dan Local DNS server source inet (192.168.43.1).
- Setelah itu ke menu Status di tab WAN, klik DHCP Client maka hasilnya akan seperti di bawah ini:
- Atur IP di komputer/laptop kalian masing-masing menjadi Obtain agar mendapatkan IP secara otomatis (DHCP Server).
- Tes ping di Client
- Uji browsing
Komentar
Posting Komentar